Antusias Siswa MINUHA Mengikuti Lomba Di SMP Negeri 1 Singaraja

Intan Balqis Humaira, S.E
23 Februari 2024 57 x Berita
Siswa MINUHA mengikuti kegiatan GELORA.
Minuha- Pada hari ini (23/2/2024) siswa siswi MI Nurul Huda Singaraja mengikuti Gebyar Lomba Mata Pelajaran (GELORA) bertempat di SMP Negeri 1 Singaraja.
Siswa siswa yang mengikuti lomba yakni Nasuha Orusgan, Hangger P, Alifa Fairuz H, dan Izza Amalia R.
GELORA ini merupakan program tetap yang dilaksanakan oleh SMP Negeri 1 Singaraja setiap tahunnya. GELORA ini digelar dengan tujuan memberi kesempatan seluas-luasnya bagi peserta didik sekolah dasar untuk bersaing dengan teman-temannya dari sekolah lain.
Kepala Madrasah MINUHA menyatakan bahwa dengan diikuti nya GELORA ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi peserta didik untuk terus belajar dan menginspirasi peserta didik untuk terus berprestasi dalam dunia pendidikan.